8 ABK Kapal Kargo Positif Corona, Jadi Klaster Baru di Samarinda

8 ABK Kapal Kargo Positif Corona, Jadi Klaster Baru di Samarinda

Suriyatman - detikNews
Rabu, 03 Jun 2020 18:08 WIB
Poster
Ilustrasi (Edi Wahyono/detikcom)
Samarinda -

Sebanyak delapan anak buah kapal (ABK) kargo asal Sulawesi Selatan (Sulsel) dinyatakan positif COVID-19. Sebelumnya, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Samarinda melakukan rapid test kepada 9 ABK dan hasilnya reaktif.

"Ada delapan ABK yang sebelumnya ditemukan hasil reaktif saat menjalani rapid test, hari ini diumumkan positif berdasarkan hasil uji swab yang dikeluarkan laboratorium kesehatan," kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda, Ismed Kosasi, kepada wartawan, Rabu (3/6/2020).


Delapan ABK saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit Karantina Bapelkes Samarinda. Mereka merupakan ABK kapal logistik dengan rute pelayaran Makassar-Balikpapan-Samarinda.

"Uji sampel swab diambil pada Jumat (29/5) lalu dan hasil pemeriksaan swab yang diterima pagi tadi, delapan orang dinyatakan terkonfirmasi positif, sedang satu lagi negatif dan diperbolehkan pulang," kata Ismed.

Para ABK ini bukan warga Samarinda dan tidak berdomisili di Samarinda. Mereka juga tidak pernah turun kapal karena diberlakukan karantina kapal oleh KKP Samarinda.


"ABK yang lain juga sudah kita tracing dan hasilnya negatif, itulah untungnya kita punya alat di Kota Samarinda sehingga kita bisa antisipasi dengan segera," lanjut Ismed.

Dengan ada penambahan 8 kasus ini, tercatat ada 51 kasus terkonfirmasi positif. Saat ini juga tercatat 35 orang dinyatakan sembuh dan meninggal 1 orang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, hasil tes massal yang dilakukan di posko banjir Temindung Permai pada Kamis (28/5) yang diikuti 130 orang dan Pasar Segir pada Senin (1/6) diikuti 90 orang hasil rapid test menunjukkan negatif dan hasil swab-nya juga menunjukkan negatif.

(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads