Polisi Ungkap Kecelakaan yang Tewaskan Wakapolres Purbalingga

Polisi Ungkap Kecelakaan yang Tewaskan Wakapolres Purbalingga

Arbi Anugrah - detikNews
Selasa, 02 Jun 2020 08:37 WIB
Kompol Widodo Ponco Susanto, Wakapolres Purbalingga yang tewas dalam kecelakaan
Foto Wakapolres Purbalingga Kompol Widodo Ponco Susanto semasa hidupnya. (Foto: Istimewa)
Purbalingga -

Wakapolres Purbalingga Kompol Widodo Ponco Susanto (44) meninggal dunia, Senin (1/6) malam akibat kecelakaan tunggal di Jalan raya Desa Baleraksa Kecamatan Karangmoncol, Purbalingga. Menurut polisi, motor Honda ADV (sebelumnya disebut Yamaha Aerox) bernomor polisi R 6789 OC yang dikendarai tetap melaju di jalan menikung.

Kasatlantas Polres Purbalingga, AKP Indri Endrowati, mengatakan kendaraan sepeda motor Wakapolres Kompol Widodo sebelumnya melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang pada pukul 20.10 WIB. Menjelang tempat kejadian kondisi jalan menikung dan tidak ada penerangan.

"Sepeda motor melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang, menjelang di TKP dengan kondisi jalan menikung ke kiri serta kondisi gelap (tanpa penerangan jalan). Kendaraan sepeda motor Honda ADV nomor polisi R 6789 OC tetap melaju lurus sehingga masuk ke Kali Muli Desa Baleraksa Kecamatan Karangmoncol," kata Indri dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Selasa (2/6/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Akibat kecelakaan tersebut, Kompol Widodo mengalami luka di kepala hingga menyebabkan meninggal dunia di Puskesmas Karangmoncol. "Mengalami luka kepala, memar pada kepala belakang, robek pada dagu. Meninggal Dunia di Puskesmas Karangmoncol," jelasnya.

Kompol Widodo bertugas sebagai Wakapolres Purbalingga sejak 16 Oktober 2019. Sebelumnya dia pernah menjabat sebagai Wakapolres Batang kemudian bertugas di Dit Reskrimsus Polda Jateng.

ADVERTISEMENT

Tonton video 'Mobil Kapolsek Tabrak Rumah di Rembang, Balita dan Neneknya Tewas':

(mbr/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads