982 Penumpang Batik Air Terbang dari Terminal 2 Bandara Soetta Pagi Ini

982 Penumpang Batik Air Terbang dari Terminal 2 Bandara Soetta Pagi Ini

Yogi Ernes - detikNews
Jumat, 15 Mei 2020 10:05 WIB
Suasana aktivitas penumpang di Bandara Soetta pada Jumat, 15 Mei 2020 pagi
Aktivitas penumpang di Bandara Soetta pada Jumat, 15 Mei 2020 pagi. (Yogi Ernes/detikcom)
Jakarta -

Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mencatat akan ada 52 jadwal penerbangan hari ini. Executive General Manager Internasional Soekarno-Hatta, Agus Haryadi, menyebutkan, dari total jadwal penerbangan tersebut, 12 di antaranya telah dilakukan pada jam-jam penerbangan kritis atau golden time, yaitu pukul 05.00-07.00 WIB

"Di Terminal 2 ada 52 flights ya. Cuma sebarannya yang paling kritis ada di pukul 05.00 sampai 07.00 WIB. Total ada 12 penerbangan," kata Agus ketika dihubungi detikcom, Jumat (15/5/2020).

Agus juga menyebutkan, pada golden time tadi, ada hampir 1.000 penumpang. Mereka merupakan penumpang Batik Air.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang 12 flights di golden time tadi itu ada 982 penumpang yang diterbangkan ya. Batik Air semua," imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, pengelola Bandara Soetta telah melakukan evaluasi dan antisipasi terkait antrean penumpang agar tak terjadi penumpukan seperti pada Kamis (14/5) kemarin. Dia menyebutkan telah mengubah jalur pemeriksaan bagi calon penumpang.

ADVERTISEMENT

Pada sistem pemeriksaan yang diterapkan kali ini, pos pemeriksaan berkas telah disediakan pihak Bandara di depan pintu masuk area terminal. Jalur pemeriksaan pun dibuat lurus dengan memperhatikan ketentuan psychical distancing.

Dalam area Terminal 2 Bandara Soetta juga telah disiapkan pos pemeriksaan kesehatan calon penumpang yang dilakukan pihak KKP Bandara Soetta. Dalam pos tersebut juga dilakukan perubahan jalur antrean dengan sistem jalur antrean lurus.

Nggak Seperti Kemarin, Pagi Ini Bandara Soetta Sepi!:

(aud/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads