Yuk Intip Kompaknya Bertetangga di Semarang Lewat Lumbung Warga

Yuk Intip Kompaknya Bertetangga di Semarang Lewat Lumbung Warga

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Sabtu, 09 Mei 2020 03:48 WIB
Saling bantu antartetangga lewat Lumbung Warga di Semarang
Foto: Saling bantu antartetangga lewat Lumbung Warga di Semarang (Angling/detikcom)
Semarang -

Warga Kota Semarang bahu-membahu mengulurkan bantuan kepada tetangganya yang terdampak pandemi virus Corona atau COVID-19. Bantuan swadaya warga ini dikenal sebagai lumbung kelurahan atau lumbung warga.

Salah satunya di RT 01 RW 09, Kelurahan Pedurungan Tengah, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang. Ketua RT setempat, Heru Yudha Prasetya senang karena warganya yang mampu dari segi ekonomi mau diajak kerja sama untuk membantu tetangganya yang kurang mampu. Dana yang terkumpul inilah yang kemudian dibelikan sembako.

"Kami ada swadaya isinya ya beras 5 kg, 10 mi, ada minyak, gula. Alhamdulillah terkumpul 23 paket," kata Heru ditemui detikcom, Jumat (8/5/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bantuan swadaya atau lumbung warga itu diberikan kepada semua warga, termasuk pendatang atau perantau yang kurang mampu. Di wilayah Heru terdata ada 15 kepala keluarga yang mendapatkannya dan sisanya untuk pengurus Masjid.

"Kita berikan untuk janda, yang benar-benar fakir. Ada juga warga yang di-PHK, perantau yang kos yang membutuhkan juga ada. Kita sudah salurkan sekali, semoga bisa berlanjut," ujanya.

ADVERTISEMENT

Program serupa juga dijalankan di Pedurungan Tengah. Pihak kelurahan setiap Jumat membagikan makanan dan takjil jelang buka puasa yang dikirim dari pintu ke pintu secara bergiliran.

Lurah setempat, Eko Fitri Ariyanto mengatakan bantuan yang diberikan itu berasal dari Pemkot Semarang maupun warga yang menyumbang.

"Yang ini kita salurkan ke RW, kemudian ketua RT mengambil dan membagikan karena RT paling tahu mana tetangganya yang paling membutuhkan," kata Eko sembari menyerahkan makanan dan takjil di RW 8 Pedurungan Tengah.

"Ini kita dapat 60, kemudian ketua RT yang membagikan langsung," imbuh ketua RW 8, Pariyo.

Kelurahan Pedurungan Tengah ini menjadi salah satu contoh dari beberapa Kelurahan di Kota Semarang menjalankan lumbung warga. Tak hanya dari inisiatif warga maupun Pemda setempat, bantuan bagi warga terdampak pandemi Corona juga datang dari Pusat Pelayanan Kuliah Kerja Nyata (P2KKN) Universitas Diponegoro (Undip) Semarang.

Para dosen pendamping KKN Undip patungan untuk membuat paket sembako dan dibagikan ke warga di daerah Kuningan, Sampangan dan Tembalang. Target utama yaitu bagi warga yang membutuhkan namun belum terdata pada program bantuan.

"Kami memberikan sembako ini kepada warga yang belum mendapatkan bantuan," kata Ketua P2KKN Undip di kawasan Kuningan, Fahmi Arifan, hari ini.

Salah satu penerima bantuan tersebut, Siti Aisyah mengaku bersyukur mendapatkan bantuan. Siti menyebut andemi mempengaruhi pekerjaan suami, padahal ada tiga anak yang harus dihidupi.

"Saya belum pernah mendapatkan bantuan, sama sekali belum pernah mendapat bantuan dari pemerintah. Alhamdulillah hari ini saya mendapat bantuan dari Undip," kata Siti yang bekerja sebagai penjaga toilet umum ini.

Foto: Saling bantu antartetangga lewat Lumbung Warga di Semarang (Angling/detikcom)

Sebelumnya, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi (Hendi) mengatakan bantuan bagi warga terdampak virus Corona bisa diberikan lewat lumbung kelurahan atau lumbung warga. Bantuan ini bisa berasal dari CSR maupun gotong royong antarwarga.

"Lumbung kelurahan sudah cukup banyak yang terapkan untuk bagi sembako dan takjil di bulan puasa ini. Bagi yang merasa kena dampak hubungi RT, RW atau lurah," kata Hendi, Senin (4/5).

Halaman 2 dari 2
(ams/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads