KRL Tetap Beroperasi, Kemenhub Minta Tak Ada Penumpang Berdiri Saat PSBB

KRL Tetap Beroperasi, Kemenhub Minta Tak Ada Penumpang Berdiri Saat PSBB

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Sabtu, 18 Apr 2020 07:49 WIB
Rute KRL Jakarta-Bogor jadi perhatian usai Gubernur Jakarta Anies Baswedan akui jalur itu riskan corona. Meski begitu KRL rute itu masih ramai digunakan warga.
Foto: Pradita Utama
Jakarta -

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memutuskan menolak usulan penyetopan KRL selama PSBB berlangsung di Jabodetabek. Meski demikian, Kemenhub meminta penumpang tak berdiri saat KRL beroperasi agar tetap menerapkan physical distancing.

"Seharusnya dilarang berdiri, ini yang perlu diawasi oleh petugas yang akan diturunkan," kata Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati saat dihubungi, Jumat (17/4/2020) malam.

"Tidak boleh ada yang berdiri," tegasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jumlah penumpang KRL pun dibatasi. Maksimal jumlah penumpang KRL ketika beroperasi 35% dari kapasitasnya.

"KRL kereta perkotaan sehingga maksimal jumlah penumpang 35% dari kapasitas," ujar Adita

ADVERTISEMENT

Adita mengatakan pembatasan di moda transportasi KRL sesungguhnya telah dilakukan semenjak PSBB Jakarta diterapkan. Salah satunya pemangkasan jam operasional KRL.

"Pembatasan sebenarnya sudah dimulai sejak PSBB diberlakukan di DKI, namun kita terus lakukan evaluasi, termasuk jam operasional jadi dibuat mulai (pukul) 05.00 (WIB) hingga (pukul) 18.00 WIB," imbuh Adita.

Sebelumnya, Kemenhub memutuskan tidak memberhentikan sementara kegiatan operasional KRL Jabodetabek saat PSBB. Kemenhub hanya membatasi jumlah penumpang di KRL.

"Adapun untuk KRL di Jabodetabek, yang telah ditetapkan PSBB, pengendalian yang dilakukan adalah dengan pembatasan, bukan menutup atau melarang sama sekali, khususnya untuk melayani kegiatan dan pekerjaan yang dikecualikan selama PSBB," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri dalam keterangannya, Jumat (17/4).

Simak juga video Anies Usul KRL Setop Beroperasi Selama PSBB Jakarta:

(rfs/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads