Polri-TNI di Jateng Saweran Rp 1,5 M, Bagi-bagi Bantuan ke Warga

Pandemi Corona

Polri-TNI di Jateng Saweran Rp 1,5 M, Bagi-bagi Bantuan ke Warga

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Rabu, 15 Apr 2020 14:34 WIB
Polda Jateng dan Kodam IV/Diponegoro bagi sembako di Semarang, Rabu (15/4/2020).
Polda Jateng dan Kodam IV/Diponegoro membagikan sembako di Semarang, Rabu (15/4/2020). (Angling Adhitya Purbaya/detikcom)
Semarang -

Polda Jawa Tengah dan Kodam IV/Diponegoro saweran uang hingga mencapai Rp 1,5 miliar. Uang itu dibelikan paket sembako dan barang untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan saat pandemi virus Corona (COVID-19).

Kapolda Jawa Tengah Irjen Rycko Amelza Dahniel dan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen Mochamad Effendi hari ini membagikan sembako di Pandean Lamper, Semarang, dan Sawah Besar.

"Sumbernya iuran para anggota. Rp 1,5 miliar terkumpul dari kami. Akan diberikan secara bertahap, ini serentak di seluruh Polda Jateng dan Kodam IV," kata Rycko di Pandean Lamper, Rabu (15/4/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rycko menjelaskan bantuan berupa sembako tersebut ditargetkan untuk warga tidak mampu, buruh yang dirumahkan, ojek online, ojek pangkalan, dan penarik becak.

"Ada 1.156 titik, 8.700-an keluarga yang diberi," tandas Rycko.

ADVERTISEMENT

Sementara itu Pangdam IV/Diponegoro Mayjen Mochamad Effendi mengatakan pihaknya ingin berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

Pemerintah: Ojol Angkut Penumpang Sampai Program Bansos Terlaksana:

"Ini bukan berarti kami punya lebih, tapi kami ingin berbagi," ujar Effendi.

Rycko menjelaskan pemberian bantuan dilakukan bertahap. Pekan lalu pembagian bantuan dilakukan di kawasan Banyumanik, Semarang.

Dalam pembagian bantuan ini, Rycko dan Effendi juga melakukan sosialisasi penggunaan masker dan mengingatkan masyarakat agar menjaga jarak untuk pencegahan penyebaran virus Corona.

Masyarakat juga diimbau tidak mudah terprovokasi oleh ajakan berbuat tindak kriminal di tengah pandemi Corona ini.

"Kami imbau jangan terprovokasi diajak melakukan kerusuhan, penjarahan, keributan, memanfaatkan situasi. Laporkan TNI-Polri (jika ada yang memprovokasi), laporkan juga ke jajaran pemerintahan daerah," kata Rycko.

Halaman 2 dari 2
(rih/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads