Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana dinyatakan sembuh dari Corona. Setelah 20 hari dirawat, Cellica diharuskan cuti selama 14 hari.
"Beliau diharuskan untuk melakukan isolasi lanjutan di rumah selama 14 hari sesuai dengan arahan dari Kementerian Kesehatan RI," kata Fitra Hergyana, juru bicara tim gugus tugas penanganan Covid-19 Karawang melalui telepon, Rabu (15/4/2020).
Fitra menuturkan, melalui sebuah surat, Cellica memandatkan tanggung jawab penanganan corona kepada wakilnya, Ahmad Zamakhsyari. Saat ini, Ahmad didapuk menjadi Ketua Gugus Tugas Penanganan Corona di Karawang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, meski sedang dirawat, Cellica sebagai ketua gugus tugas kerap bekerja di rumah sakit. Bupati yang juga dokter ini dikabarkan terus memantau penanganan dan kinerja gugus tugas secara daring.
"Bupati meski sedang diisolasi, sangat cerewet di whatsapp. Bahkan sampai tengah malam selalu meminta laporan dan memberikan arahan," kata Sekda Karawang, Acep Jamhuri.
Saat ini, Pemkab Karawang masih merumuskan anggaran untuk penanganan corona. Kebutuhan hingga bulan Juni, kata Acep diprediksi mencapai Rp 140 miliar.
Hitungan tersebut, kata Acep termasuk kebutuhan di bidang kesehatan, ekonomi dan bidang sosial. Bidang kesehatan berkaitan dengan alat pelindung diri, insentif tenaga medis dan fasilitas kesehatan di rumah sakit.
Sedangkan, anggaran penanganan di bidang ekonomi dan sosial ialah bantuan kepada masyarakat yang terdampak corona di Karawang.
Sembuh dari Corona, Bupati Karawang: Terima Kasih Semuanya:
(mud/mud)