Ibunda Meninggal, Jokowi Tiba di RS TNI Slamet Riyadi Solo

Ibunda Meninggal, Jokowi Tiba di RS TNI Slamet Riyadi Solo

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Rabu, 25 Mar 2020 18:43 WIB
Presiden Jokowi
Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Solo - Ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo meninggal dunia di RST Slamet Riyadi Solo, sore ini. Rombongan Jokowi kini telah tiba di rumah sakit.

Pantauan di lokasi, Rabu (25/3/2020), rombongan Jokowi tiba di RS pukul 18.17 WIB. Ada sekitar 10 mobil yang masuk ke kompleks rumah sakit.

"Betul, RI 1 (yang baru saja datang)," kata Kapenrem 074/Warastratama, Mayor Mantang di lokasi.

Terlihat aparat berjajar di kanan dan kiri gerbang masuk RS. Wartawan hanya diperkenankan memantau dari luar pagar.

Dalam situasi wabah Corona (COVID-19), setiap pengunjung juga dicek suhu tubuhnya.

Sejak sore, terlihat beberapa tokoh masuk ke dalam RS. Mereka antara lain Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo. (bai/ams)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads