Wisma atlet Kemayoran siap digunakan menjadi Rumah Sakit Darurat Corona hari ini. Sebanyak 1.600 tempat tidur disiapkan di ruang isolasi.
"Sudah tersedia kamar, tempat tidur kurang-lebih 1.600, yang sekarang ini siap," ujar Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksamana Madya TNI Yudo Margono dalam konferensi persnya di Kantor BNPB, Jakarta, Senin (23/3/2020).
Yudo mengatakan nantinya ruang isolasi bagi pasien akan ditempatkan di tower 7.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Untuk wisma atlet, tower 7 yang digunakan untuk isolasi atau observasi. Setiap lantai ada 34 kamar," sambungnya.
Namun Yudo mengatakan, dari 34 kamar yang tersedia, dua kamar dipakai untuk tim perawat. Tiap kamar di tower 7 berisi 3 tempat tidur.
"Dua dipakai untuk tim perawatnya, sehingga tersedia 32 kamar. Di masing-masing kamar ini ada 3 tempat tidur," tuturnya.
Jokowi: 180 Negara Berebut Masker dan Hand Sanitizer:
(dwia/idn)