Pemerintah menegaskan ratusan rumah sakit siap menampung isolasi pasien positif Corona. Rumah sakit TNI, Polri, hingga BUMN dan swasta akan melayani pasien virus Corona.
Juru bicara pemerintah terkait penanganan Corona, dr Achmad Yurianto mengatakan, sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), sejumlah rumah sakit akan diinstruksikan menjadi RS rujukan untuk pasien Corona.
Yuri mengatakan, ada tambahan lebih dari 200 rumah sakit dari TNI-Polri, BUMN hingga swasta.
"Terkait dengan permasalahan RS seusai arahan Presiden bahwa 109 RS milik TNI, 53 RS Polri dan 65 RS BUMN sudah siap juga untuk melaksanakan rawatan penderita covid-," ujar Yuri dalam konferensi pers yang disiarkan langsung lewat Youtube BPNB, Jakarta, Selasa (17/3/2020).
Dia mengatakan, selain itu ada juga rumah sakit swasta yang siap merawat pasien Corona. Bahkan salah satunya akan mendedikasikan semua kamar untuk pasien Corona.
"Swasta, salah satu pertamina Jaya, mendedikasikan seluruh tempat tidurnya untuk kasus Covid-19," ujar Yuri.
Total kasus positif virus Corona (COVID-19) melonjak menjadi 172 orang. Untuk kasus yang meninggal dunia disebutkan masih sama yaitu 5 orang.
"Terkait dengan data terakhir yang kita rilis adalah 134 orang confirm positif dengan angka kematian 5 orang," kata Yuri.