Dubes RI untuk Vatikan Sebut Paus Fransiskus Tak Terinfeksi Corona

Dubes RI untuk Vatikan Sebut Paus Fransiskus Tak Terinfeksi Corona

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Minggu, 01 Mar 2020 16:03 WIB
Paus Fransiskus: Ada Korupsi di Vatikan
Foto: Paus Fransiskus/DW (News)
Jakarta -

Italia tengah dirundung wabah virus Corona. Di sisi lain, kondisi kesehatan Paus Fransiskus tengah menurun. Apa yang tengah dialami Paus Fransiskus?

Duta Besar RI untuk Takhta Suci Vatikan Agus Sriyono menyatakan telah berkomunikasi dengan pejabat Vatikan. Tak satu pun pejabat Vatikan yang menyebut Paus Fransiskus terinfeksi Corona.

"Dari pantauan kami sampai Sabtu malam (29/2), baik melalui berita resmi dari Vatikan, Italia, dan kontak pribadi dengan pejabat Vatikan, tidak satu pun menyatakan Paus Fransiskus terinfeksi virus Corona," kata Agus Sriyono saat dihubungi, Minggu (1/3/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lalu, ada apa dengan Paus Fransiskus? Untuk diketahui, Paus Fransiskus telah membatalkan sejumlah agendanya.

"Mereka menyatakan 'The Pope has a mild indisposition'. Kami terus memonitor perkembangan kesehatan Paus Fransiskus," ucap Agus.

ADVERTISEMENT

Agus menyebut Paus Fransiskus saat ini masih berada di Vatikan. Agus terus memantau kabar-kabar terbaru.

"Sejauh saya masih di Vatikan. Saya sedang memantau," ucap Agus Sriyono.

Simak Video "Staf Positif Corona, Chungha Batal Tampil Bareng 88rising di Jakarta"

[Gambas:Video 20detik]



(gbr/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads