Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad mengimbau masyarakat desa wisata Olele Gorontalo untuk menjaga dan melestarikan lingkungan. Ia mengungkapkan dengan menjaga keindahan yang dimiliki oleh desa tersebut, maka akan meningkatkan potensi perekonomian.
Hal tersebut diungkapkan Fadel dalam acara Sosialisasi Empat Pilar MPR di desa wisata Olele, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo yang dihadiri tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat sekitar.
"Keindahan alam tersebut mampu meningkatkan perekonomian rakyat melalui pemberdayaan wisata alam. Untuk itu masyarakat harus mampu dengan upaya keras dan sungguh-sungguh menjaga kekayaan alam Indonesia. Sebab, menjaga kelestarian alam adalah refleksi dari pengamalan Pancasila yakni menjaga keutuhan bangsa dan negara termasuk alamnya," ujar Fadel, dalam keterangannya, Sabtu (29/2/2020)
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Fadel mengatakandesa Olele adalah salah satu wilayah Indonesia yang memiliki kekayaan alam luar biasa terutama kekayaan alam laut dan biota di dalamnya.
Menurut Fadel, kini desa wisata Olele sudah berkembang menjadi salah satu tujuan wisata populer domestik dan mulai dikenal mancanegara sebagai Taman Laut Olele, terutama yang menyukai alam laut dan kegiatan snorkeling serta diving dengan 20 spot yang bisa dinikmati wisatawan."Potensi Olele ini mulai dari karang-karang lautnya, kejernihan airnya, ikan-ikannya yang sangat banyak dan beragam, sudah saya kembangkan saat saya menjabat gubernur Gorontalo dahulu, saya perjuangkan hingga menjadi wilayah konservasi," ujar Fadel.
"Spot-spot tersebut sangat bagus, saya jamin sebab saya seorang penyelam," imbuh Fadel.
Fadel juga menegaskan, kelestarian alam beserta manfaatnya ada di tangan masyarakat sekitar yang hidup dan mengambil manfaat dari kekayaan alam tersebut. Masyarakat harus menjaga anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa tersebut dengan baik.
"Menjaga ciptaan Tuhan Yang Maha Esa dalam hal ini kekayaan alam dan segala isinya, juga adalah pencerminan Pancasila yaitu Sila Pertama," imbuh Fadel.
"Apalagi, dengan kehadiran banyaknya wisatawan saat ini apalagi dari mancanegara, adalah kesempatan masyarakat untuk menunjukkan karakter bangsa yang ramah, beretika dan gemar menolong sesama. Tunjukkan nilai-nilai luhur bangsa yang merupakan jati diri kita," pungkasnya.
(mul/ega)