Alami Kecelakaan di Kebon Jeruk, Seorang Pemotor Tewas

Alami Kecelakaan di Kebon Jeruk, Seorang Pemotor Tewas

Jabbar Ramdhani - detikNews
Selasa, 04 Feb 2020 09:18 WIB
Alami Kecelakaan di Kebon Jeruk, Driver Ojol Tewas (Twitter @TMCPoldaMetro)
Foto: Alami Kecelakaan di Kebon Jeruk, Driver Ojol Tewas (Twitter @TMCPoldaMetro)
Jakarta -

Seorang pemotor tewas dalam kecelakaan yang terjadi di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar). Jasad korban saat ini sudah dievakuasi petugas.

"Informasinya, kecelakaan benar. Pengendara motor alami kecelakaan di jalur busway Jl Panjang dekat traffic light relasi Kebon Jeruk Jakbar," kata petugas call center NTMC Polri, Kintan, saat dimintai konfirmasi, Selasa (4/2/2020).


Dia mengatakan kecelakaan terjadi pada pukul 08.46 WIB. Korban diketahui bernama Ahmad Solikin.

Saat ini petugas sudah dievakuasi dari lokasi kecelakaan. Sepeda motor yang dikendarai korban bernopol B-4924-BVM.

"Untuk saat ini sudah diamankan petugas, terpantau ramai lancar di kedua arah. Belum ada informasi soal penyebab kecelakaan," ujarnya.

Dari gambar yang diunggah akun @TMCPoldaMetro, tampak pemotor tersebut mengenakan jaket ojek online (ojol). Ditemukan pula di lokasi helm ojol.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Simak Video "Bus di Ciamis Terjun ke Kolam Ikan Hindari Tabrakan"

[Gambas:Video 20detik]

(jbr/abw)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads