Dinaikkan ke Penyidikan, 3 Petinggi Sunda Empire Diperiksa Polisi

Dinaikkan ke Penyidikan, 3 Petinggi Sunda Empire Diperiksa Polisi

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Selasa, 28 Jan 2020 11:30 WIB
Sunda Empire
Aktivitas Sunda Empire di kampus UPI Bandung. (Foto: tangkapan layar YouTube)
Bandung -

Polisi melakukan pemeriksaan terhadap petinggi Sunda Empire usai statusnya dinaikkan ke penyidikan. Dedengkot Sunda Empire Nasri Banks turut diperiksa.

Pemeriksaan dilakukan di gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jabar di Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung pada Selasa (28/1/2020). Kedatangan Sunda Empire memang tak terlihat namun polisi memastikan proses pemeriksaan tengah berlangsung.

"Ya ini sedang dilakukan pemeriksaan," ucap Kabid Humas Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso di Mapolda Jabar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Erlangga menyatakan ada tiga orang yang diperiksa. Ketiganya berinisial NB, A dan RN. NB merujuk kepada Nasri Banks yang merupakan dedengkot Sunda Empire.

"Ada tiga orang saudara NB, saudari RN dan saudari A," kata Erlangga.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, kasus Sunda Empire memasuki babak baru. Direktorat Reserse Kriminal Umum sudah menaikkan status perkara dari penyelidikan ke penyidikan. Hal ini berdasarkan laporan polisi model A.

"Kasus sudah naik ke penyidikan," ucap Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat Kombes Hendra Suhartiyono saat dikonfirmasi, Senin (27/1/2020).

Meski sudah naik ke tingkat penyidikan, polisi belum menetapkan tersangka. Pihaknya akan memanggil kembali petinggi Sunda Empire.

"Insyaallah secepatnya. Lusa kita panggil lagi mereka," kata Hendra.

Libatkan Ahli Sejarah, Polisi Naikkan Sunda Empire ke Penyidikan:

[Gambas:Video 20detik]

(dir/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads