Gubsu Edy Sindir Medan Kumuh: Saya Jalan Banyak Sampah di Mana-mana

Gubsu Edy Sindir Medan Kumuh: Saya Jalan Banyak Sampah di Mana-mana

Ahmad Arfah Fansuri - detikNews
Jumat, 17 Jan 2020 10:25 WIB
Foto: Gubsu Edy Rahmayadi di kegiatan pencanangan 1 Juta Biopori (sumur resapan air) di Kantor BPBD Sumut (Arfah-detikcom)
Medan - Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi menyinggung banyaknya sampah yang ada di Kota Medan. Edy menilai kota Medan menjadi kumuh karena banyaknya sampah.

Hal ini disampaikan Edy pada kegiatan pencanangan 1 Juta Biopori (sumur resapan air) di Kantor BPBD Sumut, jalan Medan-Binjai Kabupaten Deli Serdang, Jumat (17/1/2020).

"Tempat kita begitu kumuhnya. Di mana tanggungjawab kita ini? Saya jalan dari rumah saya ke sini, sampah dimana-mana," ujar Edy dalam sambutannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Pembuatan Biopori ini, kata Edy, juga akan terkendala dengan banyaknya sampah. Untuk itu Edy meminta masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.

"Saat ini kita akan membuat sumur resapan air. Nanti kalian lobangi, minggu depan hujan ketutup sampah semua itu. Untuk itu kau pengaruhi masyarakat agar tidak buang sampah sembarangan," jelasnya. (rvk/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads