Hujan Disertai Angin Kencang di Rembang, 13 Desa Terdampak

Hujan Disertai Angin Kencang di Rembang, 13 Desa Terdampak

Arif Syaefudin - detikNews
Rabu, 11 Des 2019 18:21 WIB
Puluhan rumah di Rembang dilaporkan rusak akibat hujan deras disertai angin kencang, Rabu (11/12/2019). (Foto: Istimewa)
Rembang - Puluhan rumah di sejumlah wilayah di Kabupaten Rembang dilaporkan rusak akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Rabu (11/12) siang hingga sore. Berikut ini data-data kerusakannya.

Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rembang, Pramujo, mengatakan rumah rusak tersebar di 13 desa yang berada di tiga kecamatan.

"Ada 13 titik yang melaporkan dampak kerusakan. Kecamatan Rembang kota ada empat desa, Kecamatan Kaliori tujuh desa dan Kecamatan Sumber ada dua desa," jelas Pramujo kepada detikcom.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Ia menjelaskan, kebanyakan kerusakan rumah terjadi pada atap karena disapu oleh angin. Selain itu, terjadi pula pohon tumbang yang menimpa rumah dan tiang listrik yang roboh.

"Sampai saat ini tim kami masih di lapangan melakukan inventarisasi dampak musibah ini. Rata-rata memang kerusakan rumah atapnya itu rusak. Ada juga pohon roboh, tiang listrik roboh juga. Tepatnya nanti akan kami informasikan," terangnya.



Hujan Disertai Angin Kencang, Puluhan Rumah di Rembang RusakTiang listrik di Rembang roboh akibat hujan deras disertai angin kencang, Rabu (11/12/2019). Foto: Istimewa

Berdasarkan pantauan di lapangan, ada rumah yang rata dengan tanah. Atap SMK Muhammadiyah Rembang juga rusak disapu angin.

Warga Bogorejo, Kecamatan Sumber, Marjiyanto, mengatakan hujan deras disertai angin terjadi sekitar pukul 12.00 WIB. Ia melihat sendiri banyak pohon tumbang dan sejumlah rumah tetangganya rusak karena tiupan angin kencang.

"Hujannya langsung deras begitu, anginnya kencang banget sampai ada atap rumah saya terbang, jadi separuh rumah ini kebuka atapnya. Tetangga juga ada, rumah sekaligus warung di pertigaan masuk Desa Bogorejo malah roboh total," terangnya.

Update data dari BPBD Rembang pukul 20.00 WIB, total terdapat 150 lebih rumah yang rusak. Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Rembang, Pramujo, mengatakan rumah rusak di Kecamatan Sumber, Rembang kota, dan Kaliori.

"Ada lebih dari 150 unit rumah yang kondisinya rusak tersebar di 3 kecamatan. Di sisi lain, dua orang warga juga dilarikan ke RSUD untuk mendapatkan perawatan medis karena luka akibat tertimpa bangunan yang roboh," jelas Pramujo.

Dua orang warga yang mengalami luka yakni Septi (15), luka pada kaki dan kepala atas, serta Yatmini (35) mengalami luka tangan dan kepala. Keduanya merupakan warga Desa Randuagung RT 2 RW 3, Kecamatan Sumber.

(rih/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads