Pabrik Ubin di Sudan Terbakar, 16 Orang Tewas

Pabrik Ubin di Sudan Terbakar, 16 Orang Tewas

Zunita Putri - detikNews
Rabu, 04 Des 2019 04:09 WIB
Foto ilustrasi kebakaran pabrik: Edi Wahyono
Sudan - Kebakaran terjadi di area pabrik ubin di Khartum Utara, Sudan. Akibatnya, ada 16 orang tewas karena kebakaran di unit kerja pembuatan ubin.

Dilansir AFP, Rabu (4/12/2019), asap tebal hitam terlihat mengepul di sekitar area pabrik ubin itu. Api meletus di unit pabrik ubin di zona industri yang terletak di Khartum Utara.

Polisi menutup seluruh area. Dokter yang berada di lokasi itu mengatakan setidaknya ada 16 orang tewas dan 90 orang lainnya terluka akibat ledakan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Korban dibawa ke beberapa rumah sakit terdekat. Media lokal setempat mengatakan banyak korban dan harta benda yang terbakar akibat peristiwa itu.

"Ledakan itu keras. Beberapa mobil yang diparkir di kompleks pabrik juga terbakar," kata seorang karyawan pabrik yang berdekatan kepada AFP.

Belum diketahui apa penyebab kebakaran itu terjadi.

(zap/eva)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads