Pimpinan DPR Sarankan Jokowi Tunjuk Ketum Parpol Jadi Wantimpres

Pimpinan DPR Sarankan Jokowi Tunjuk Ketum Parpol Jadi Wantimpres

Elza Astari Retaduari - detikNews
Senin, 02 Des 2019 10:03 WIB
Foto: Sufmi Dasco Ahmad. (Ari Saputra/detikcom).
Jakarta - Hingga saat ini Presiden Joko Widodo belum mengumumkan siapa saja yang akan menjadi Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres). Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad berharap Jokowi memilih wantimpres nya dari politikus-politikus yang sudah sangat berpengalaman.

"Kalau mengacu pada Pasal 16 UUD 1945 yag mengatur tugas Wantimpres adalah memberikan nasihat dan pertimbangan kepada Presiden dan biasanya pertimbangan yang diminta adalah pertimbangan politik atau pertimbangan atas situasi situasi politik tertentu," ujar Dasco kepada wartawan, Senin (2/2/2019).

Untuk itu, Dasco berharap Jokowi tak asal pilih tokoh yang akan menjadi penasihatnya. Menurutnya, wantimpres perlu diisi oleh pimpinan partai politik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Maka memang sebaik nya Wantimpres diisi oleh maestro politik yaitu ketum parpol koalisi atau orang yang kapabel yang diutus oleh partai politik," sebut Dasco.

Waketum Gerindra ini pun memberikan usul beberapa nama yang cocok menjadi wantimpres Jokowi. Dasco menyebut mulai dari Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO), Ketum PKPI Diaz Hendropriyono, bahkan hingga Ketum PSI Grace Natalie.

"Partai koalisi pendukung pemerintah yang belum mendapatkan kursi di parlemen pun layak di situ jadi baiknya wantimpres ada Bu Mega, SP (Surya Paloh), OSO, Diaz, Grace Natalie ,dan lain-lain nya," tutur dia.

"Jika diisi oleh orang-orang yg berkualitas saya pikir Wantimpres akan memperkuat pemerintahan Jokowi agar bisa semakin cepat mencapai tercapainya kesejahteraan rakyat dalam kerangka menuju Indonesia Maju!" lanjut Dasco.




Tonton juga video Jokowi Dijadwalkan Buka Munas Golkar, Semua Ketum Parpol Diundang:



Seperti diketahui, Wantimpres periode sebelumnya berjumlah 9 orang dengan berbagai latar belakang. Antara lain Sidarto Danusubroto yang pernah menggantikan Taufiq Kiemas menjadi Ketua MPR.


Selain itu ada Subagyo HS yang pernah menjabat KSAD dengan 3 presiden berbeda. Selain itu ada Yusuf Kertanegara yang saat dilantik Sekjen PKPI, Hasyim Muzadi yang mendampingi Megawati di Pilpres 2004, Suharso Monoarfa yang kini menjabat Ketum PPP.

Kemudian juga ada Rusdi Kirana yang menjabat Waketum PKB saat dilantik, majelis tinggi Partai Nasdem Jan Darmadi, Abdul Malik Fadjar yang pernah menjabat Mendikbud juga tokoh Muhammadiyah sampai Sri Adiningsih yang termasuk Wantimpres dari jalur profesional.
Halaman 2 dari 2
(elz/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads