"Reformasi birokrasi harus dilakukan besar-besaran beriringan paralel dengan pemangkasan regulasi-regulasi yang ada, mengubah cara kerja yang manual analog ke cara-cara kerja digital, mengubah mindset dari dilayani menjadi melayani," ujar Jokowi saat rapat terbatas program cipta lapangan kerja di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya kira di Kementerian PAN/RB juga sudah menyiapkan yang nanti akan memangkas pertama mungkin eselon IV terlebih dahulu setiap kementerian meskipun ini juga harus dilihat secara cermat kajiannya," kata Jokowi.
Jokowi juga menekankan pentingnya mengubah orientasi prosedur ke orientasi hasil.
"Dan yang tidak kalah pentingnya adalah mengubah orientasi prosedur ke orientasi hasil jangan sampai kita masih bertele-tele di prosedur tapi goal-nya, hasilnya justru tidak dilihat. Sekali lagi mengubah orientasi prosedur ke orientasi hasil," ujar Jokowi.
Tonton juga video Jokowi Mau Tambah Wakil Menteri, Puan: Nggak Efisien!:
(dkp/mae)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini