Kena Razia, Pengendara di Riau Diminta Baca Sumpah Pemuda-Dengar Tausiah

Kena Razia, Pengendara di Riau Diminta Baca Sumpah Pemuda-Dengar Tausiah

Chaidir Anwar Tanjung - detikNews
Senin, 28 Okt 2019 13:44 WIB
Ilustrasi razia lalu lintas (Foto: Agung Pambudhy-detikcom)
Jakarta - Sejumlah pengendara roda dua terjaring razia zebra 2019 di Pekanbaru, Riau. Para pengendara yang terjaring razia itu diminta membacakan naskah Sumpah Pemuda.

"Banyak tadi yang kena razia dalam operasi zebra di kawasan Jalan Sudirman, Pekanbaru. Mereka kita kumpulkan untuk diberi edukasi," kata Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, AKP Emil Putra kepada detikcom, Senin (28/10/2019).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Emil menjelaskan mereka yang terjaring razia zebra dikumpulkan di pos yang ada. Di sana, para pelaku pelanggaran lalu lintas diberikan edukasi disuruh menonton video kecelakaan yang merenggut nyawa.

"Jadi kita berikan gambaran itu, semoga mereka sadar akan pentingnya mentaati rambu-rambu lalu lintas dan kelengkapan berkendaraan," kata Emil.

Selain menonton video kecelakaan, menurut Emil, mereka juga mendapat tausiah dari ustaz yang dihadirikan pihak kepolisian. Bagi yang beragama nasrani juga mendapat nasihat dari pendeta.

Bagi yang masih lajang, katanya, dapat tambahan diminta bersama-sama untuk mengucapkan Sumpah Pemuda. Ini dilakukan sehubungan memperingati hari Sumpah Pemuda.

"Mereka banyak yang tak hapal isi sumpah pemuda. Sehingga mereka kita berikan salinan isi Sumpah Pemuda. Mereka kita suruh mengucapkan Sumpah Pemuda bersama," kata Emil.

Selain diberi edukasi, para pelanggar lalu lintas tetap ditilang. Dia mengatakan hal itu agar warga patuh peraturan lalu lintas.



"Ya tetap ditilang juga. Agar mereka ke depannya dapat mematuhi aturan berlalu lintas," kata Emil.

Selain kendaraan roda empat dan dua, pihak Satlantas Polresta Pekanbaru juga menjaring truk yang melintas di tengah kota. Truk, katanya, dilarang masuk kota.

"Truk yang melintas tengah kota banyak yang kita tilang. Seharusnya kendaraan berat itu tidak melintasi jalan tengah kota, harus lewat ring road," tutup Emil.
Halaman 2 dari 2
(cha/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads