Tutup Jalanan, Pelajar-Mahasiswa Se-Banten Demo Tolak RUU Bermasalah

Tutup Jalanan, Pelajar-Mahasiswa Se-Banten Demo Tolak RUU Bermasalah

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Jumat, 27 Sep 2019 16:42 WIB
Foto: Pelajar dan mahasiswa di Serang demo tolak RUU KUHP (Bahtiar-detikcom)
Serang - Ratusan pelajar di Kota Serang bergabung dalam aksi yang dilakukan mahasiswa se-Banten di Alun-alun Barat, Kota Serang. Aksi dilakukan mahasiswa terkait penolakan atas RUU bermasalah seperti KUHP, Pertanahan dan UU KPK.

Pantauan detikcom, ribuan mahasiswa se-Banten melakukan long march dari UIN Sultan Maulana Hasanuddin (SMH) Banten di Jl Jenderal Sudirman sampai Jl Veteran.

Di depan pos polisi Alun-alun Barat, ratusan pelajar berbaju pramuka bergabung di rombongan mahasiswa. Pelajar dipersilahkan bergabung di tengah-tengah rombongan mahasiswa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di mobil komando, perwakilan mahasiswa bernama Raden mengatakan menyebut bahwa berbagai revisi undang-undang bermasalah merupakan bentuk imperialisme. Ia menyebut bahwa Jokowi sebagai pemerintahan boneka.



"Kita tahu betul RUU KPK, UU KPK adalah jelmaan bentuk karpet merah yang diberikan bonek Jokowi pada imperialisme Indonesia," katanya di Alun-alun Barat, Kota Serang, Banten, Jumat (27/9/2019).



Mahasiswa Banten juga mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya rekan mahasiswa yang tewas saat menyuarakan aspirasi.

"Saya salut dan bangga ke kawan-kawan mahasiswa dan berbela sungkawa yang dialami kawan-kawan kita yang membuktikan bahwa di bawah pimpinan boneka Jokowi tidak akan segan-segan ditembak," ujarnya.

Pantauan detikcom, sampai sore ini aksi mahasiswa dan ratusan pelajar masih berlangsung. Kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas di Jl Veteran, Kota Serang.
Halaman 2 dari 2
(bri/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads