DPO Kasus Teror yang Tunggangi Demo Ricuh di Medan Ditangkap

DPO Kasus Teror yang Tunggangi Demo Ricuh di Medan Ditangkap

Budi Warsito - detikNews
Selasa, 24 Sep 2019 21:20 WIB
Kapolda Sumatera Utara Irjen Agus Andrianto ke lokasi aksi demo. (Budi/detikcom)
Medan - Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Agus Andrianto menyatakan aksi ribuan mahasiswa di depan gedung DPRD Sumut ditunggangi oleh seorang DPO kasus teror. Pelaku berinisial RSL telah diamankan oleh pihak kepolisian.

"Penelusuran dari tim bahwa kegiatan penyampaian pendapat oleh rekan-rekan mahasiswa tadi ditunggangi oleh salah satu DPO kasus teror. Inisial RSL, dan saat ini yang bersangkutan sudah ditangkap," ungkap Irjen Agus Andrianto, Selasa (24/9/2019) malam di Kodim 0201/BS.

RSL, lanjut Irjen Agus, akan diserahkan ke pihak Densus. "Orang Medan, (RSL) mungkin akan dikirim ke Densus 88," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Agus menuturkan kegiatan menyampaikan pendapat dijamin undang-undang. Namun ia mengingatkan agar hati-hati.

"Karena selalu ada potensi ditunggangi pihak-pihak yang berkepentingan. Kepentingan yang kita tidak tahu. Karena itu, hati-hati karena rawan disusupi," ujarnya.



Dia juga meminta agar aksi demo dilaksanakan dengan cara yang santun dan harus menjaga ketertiban.

"Sampaikanlah pendapat dengan cara yang santun. Mengirim perwakilan dan sebagainya kan bisa," pungkasnya.
Halaman 2 dari 2
(rvk/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads