"Benar meninggalkan rumah sejak Kamis (12/9), minggu lalu," kata Riganda saat dihubungi, Jumat (20/9/2019).
Riganda mengatakan terakhir melihat Rafael di sekitar rumahnya, Perumahan Dukuh Zamrud, Bekasi. Dia tidak mengetahui ke mana anaknya pergi saat itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Riganda sudah melaporkan mengenai kehilangan anaknya ke Polsek Metro Bekasi dengan nomor laporan LP/462/B/IX/2019/SPK/Resta Bks Kota. Dia menuturkan sudah mencari anaknya ke banyak tempat.
"Sudah cari ke mal, ke stasiun-stasiun. Polisi juga sudah dilaporin, cuman memang di mal dia suka menonton, suka makan. Jadi kita coba susuri di Bekasi semua, mal, stasiun. Dengan harapan mungkin dia ada di situ, sampai sekarang belum ketemu juga," tutur Riganda.
Riganda berharap masyarakat bisa memberitahukan keberadaan anaknya yang hilang itu. Namun, dia meminta agar masyarakat yang ingin memberi informasi juga menyertakan foto terkini remaja tersebut.
"Saya sih berharap siapa yang menjumpai anak saya, bisa menghubungi saya. Tapi minimal difoto dulu. Karena banyak informasi yang masuk kita cari ke arah sana, cari ke arah sini, tidak valid. Minimum sesuai dengan foto yang saya sebar dipastikan dulu, sebelum diberi tahu lewat sosial media, Facebook. Supaya orang tua fokus ini bener ke arah sana. Tapi tidak berdasarkan sepertinya ini, tanpa ada foto. Semoga dia kalau ada yang kurang orang tuanya, kita ini minta maaf. Kalau ada yang perlu disampaikan, disampaikan aja. Jangan sungkan," terangnya.
![]() |
Berikut ciri-ciri dari Rafael William Togatorop:
Usia 19 tahun
Tinggi badan 178 cm
Berbicara dengan lembut, sangat sopan dengan ekspresi tangan dan terbata-bata
Rafael terakhir dilihat di daerah Dukuh Zamrud, Bekasi, Kamis (12/9/2019) pagi. Dia mengenakan baju lengan panjang cokelat garis-garis dan celana hitam.
Apabila menemukan Rafael, masyarakat dapat menghubungi Riganda Togatorop di 0816-1888-339. (fdu/jbr)