Jokowi Yakin Persatuan RI Terjaga: Seperti Kiambang-kiambang Bertaut Kembali

Jokowi Yakin Persatuan RI Terjaga: Seperti Kiambang-kiambang Bertaut Kembali

Tsarina Maharani - detikNews
Jumat, 16 Agu 2019 09:34 WIB
Foto: Jokowi di sidang tahunan MPR (Zunita/detikcom)
Jakarta - Presiden Jokowi menutup pidato sidang tahunan di depan forum MPR 2019 dengan pesan tentang semangat persatuan. Pria yang juga merupakan Presiden terpilih untuk periode 2019-2024 ini perbedaan bukanlah penghalang.

"Saya yakin, seyakin-yakinnya, persatuan Indonesia akan selalu sentosa. Seperti kiambang-kiambang yang bertaut kembali, setelah biduk pembelah berlalu," kata Jokowi membacakan pidato di kompleks parlemen, Senayan, Jumat (16/8/2019).

Jokowi mengatakan, perbedaan juga bukanlah penghalang bagi masyarakat Indonesia untuk bersatu. Dalam persatuan itulah, kata Jokowi, bangsa Indonesia menemukan energi yang mahadahsyat, untuk menggerakkan seluruh tenaga, pikiran, dan tetesan keringat untuk kemajuan Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam persatuan itulah, kita menemukan solidaritas, kepedulian, dan semangat berbagi antarsesama anak bangsa," tutur Jokowi.



Jokowi yakin, seyakin-yakinnya, dengan berpegang teguh pada semangat persatuan Indonesia, maka rumah besar Indonesia tidak akan runtuh, tidak akan ambruk, dan tidak akan punah, tetapi justru berdiri tegak. Bukan hanya untuk 100 tahun, 500 tahun, tapi untuk selama-lamanya.

"Dirgahayu Republik Indonesia! Dirgahayu Negeri Pancasila! SDM Unggul Indonesia Maju! Merdeka!," pungkas Jokowi.



Jokowi: Untuk Menjadi Kuat, Ego Lembaga Harus Diruntuhkan!:

[Gambas:Video 20detik]

(tsa/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads