Para jemaah ini berjumlah 383 orang. Seluruhnya berasal dari Kota Medan. Begitu tiba di asrama haji, sejak Kamis (11/7) sore, para jemaah diperiksa barang bawaan, dan juga kelengkapan administrasinya. Selain itu, mereka juga menjalani pemeriksaan kesehatan.
![]() |
Humas Panitia Penyelenggara Ibadah (PPIH) Embarkasi Medan Abdul Azhim menyatakan, Kloter 1 ini akan berangkat menggunakan Garuda Indonesia nomor penerbangan GA 3101 pada pukul 18.55 WIB. Diperkirakan akan tiba di Jeddah pada pukul 22.50 waktu setempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada tahun ini Embarkasi Medan akan memberangkatkan 8.531 calon jemaah. Para jemaah ini terbagi dalam 22 kloter. Kloter terakhir dijadwalkan berangkat pada 5 Agustus mendatang.
(knv/knv)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini