Seorang Suami di Pekanbaru Tega Habisi Nyawa Istri Karena Cemburu

Seorang Suami di Pekanbaru Tega Habisi Nyawa Istri Karena Cemburu

Chaidir Anwar Tanjung - detikNews
Selasa, 02 Jul 2019 17:35 WIB
Ilustrasi
Pekanbaru - Ape Rusu Halawa (25), seorang suami, tega membunuh istrinya, Hernita Krisdayanti (23), dengan cara membekap dengan bantal. Motifnya hanya cemburu terhadap sikap istrinya.

"Setelah membunuh istrinya, tersangka sempat berusaha kabur menuju Medan. Namun akhirnya tim berhasil menangkapnya," kata Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru AKP Awaluddin kepada wartawan, Senin (2/7/2019).

Awal menjelaskan pembunuhan ini terjadi pada Minggu (30/6) sekitar pukul 02.00 WIB. Peristiwa ini terjadi di rumah tersangka di Jl Toman, Kelurahan Muara Fajar, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasangan suami-istri ini awalnya terlibat pertengkaran mulut yang dipicu cemburu Ape terhadap istrinya.

"Tersangka mengaku, istrinya suka marah. Istrinya juga tidak mau diantar-jemput saat kerja. Lantas tersangka cemburu," kata Awal.

Dari pertengkaran itu, tersangka lantas membekap wajah istrinya dengan bantal hingga tewas. Setelah membunuh, tersangka pergi ke rumah orang tuanya.

Sampai di rumah orang tuanya, yang tidak jauh dari rumah pelaku, kata Awal, tersangka minta uang kepada ibunya. Dia minta uang untuk kabur ke Medan.

"Namun orang tuanya tidak menuruti permintaan anaknya. Orang tuanya merasa curiga atas gerak-gerik anaknya," kata Awal.


Merasa ada yang tak beres, orang tua korban mendatangi rumah anaknya. Sesampai di rumah anaknya, mereka melihat menantunya (korban) sudah tergeletak tak bernyawa di dalam rumah.

"Dari sana kasus ini dilaporkan ke pihak kita. Pelaku saat itu kabur dari rumahnya dengan sepeda motor," kata Awal.

Atas laporan tersebut, kata Awal, tim langsung menuju ke rumah korban. Dilakukan pencarian terhadap pelaku, yang tak lain suami korban.

"Tim akhirnya berhasil mengamankan tersangka. Kini tersangka masih diproses lebih lanjut," tutup Awal


(cha/nvl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads