"Saya bersyukur acara halalbihalal ini diselenggarakan. Apalagi ini acaranya diselenggarakan oleh caleg yang insyaallah terpilihnya di putaran berikutnya. Yang penting jangan ganti-ganti partai. Kalau sudah berlabuh di Gerindra, ya di Gerindra terus. Itu memudahkan untuk branding association," kata Anies dalam sambutannya di Hotel Grand Sahid, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (23/6/2019).
Menurut dia, halalbihalal ini bisa menjadi suntikan semangat untuk caleg yang terpilih dan akan mengisi DPRD DKI. Anies mengingatkan soal soliditas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kalau proses politik terbalik, kalau terima trofi artinya tanda untuk terima tugas selama 5 tahun ke depan. Kalau dalam proses politik, begitu mendapatkan kursi, berarti pekerjaan dimulai," sambung Anies.
Anies meyakinkan bahwa Pemprov DKI akan mendukung janji-janji para caleg dan juga sebaliknya. Dia menuturkan proses pengambilan kebijakan untuk masyarakat DKI tentu saja erat dengan politik. Anies lalu menceritakan percakapannya dengan mahasiswa yang menyebut 'politik itu kotor'. Dia punya pendapat sendiri.
"Bersih atau kotor itu bukan sektoral, itu tergantung cara menjalankan di setiap sektor," ucapnya. (imk/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini