Deklarator Pro-Bamsoet Tantang Ketum AMPG: Kita Lihat di Pleno Nanti!

Deklarator Pro-Bamsoet Tantang Ketum AMPG: Kita Lihat di Pleno Nanti!

Zakia Liland - detikNews
Minggu, 16 Jun 2019 18:32 WIB
Abdul Aziz. Foto: dok. BPPG
Jakarta - Ketua Umum Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Ilham Permana, menilai deklarasi dukungan yang dilakukan anggotanya, Abdul Aziz untuk Bambang Soesatyo sebagai ketua umum Golkar sebagai tindakan indisipliner dan akan ditindaklanjuti dalam di sidang pleno. Abdul Aziz menantang untuk melihat siapa yang akan disidang nanti.

"Maka kita lihat saja di pleno nanti, saya atau ketua umum AMPG yang akan disidang dalam pleno," kata Abdul Aziz kepada detikcom, Minggu (16/6/2019).


Aziz pun menunggu undangan resmi dari pengurus AMPG atas sidang pleno tersebut. Ia juga mempertanyakan letak kesalahan dari dukungannya sehingga perlu untuk disidangkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena saya mau tanya, di saat kader Golkar mendukung salah satu kader terbaik juga dimana letak salahnya? Saya dan kawan-kawan di BPPG adalah kader Golkar, dan Mas Bamsoet juga Golkar tulen, lucu kalau itu dianggap mbalelo," ujar Aziz.

Aziz antusias atas dilaksanakannya sidang pleno pada Rabu depan. Ia menilai, sebelumnya agenda semacam sidang pleno maupun Rapimnas tidak pernah dilakukan pada masa kepemimpinan Ilham. Ia juga menambahkan, saat masa kampanye pun AMPG tidak mengadakan kegiatan apapun dan dinilai setengah hati dalam memberikan dukungan terhadap pasangan nomor urut 01 Jokowi - Ma'ruf Amin.

"Selama ini PP AMPG nyaris tidak mengusung kegiatan baik di pusat maupun di daerah, bahkan di saat pilpres kemarin saya harus menggunakan DPP KNPI dimana saya sebagai ketua umumnya untuk bergerak mendukung Pak Jokowi karena AMPG saya nilai setengah hati untuk bergerak," paparnya.


Aziz mengingatkan bahwa dalam menjalankan organisasi maupun partai yang dinaunginya seharusnya dilakukan dengan sepenuh hati agar tercipta regenerasi yang mencintai partai maupun organisasinya.

"Dalam membesarkan partai dan AMPG seharusnya ketua umum PP AMPG harus sepenuh hati, regenerasi dan militansi anggota harus dijaga. AMPG tidak bisa dijalankan dengan modal dengkul," imbuh Aziz.


Mau Tahu Kader Usulan Golkar untuk Pimpin DPR/MPR? Simak Videonya:

[Gambas:Video 20detik]

(tor/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads