Polres Ciamis Bantu Lansia Lumpuh yang Luput Perhatian Pemerintah

Polres Ciamis Bantu Lansia Lumpuh yang Luput Perhatian Pemerintah

Dadang Hermansyah - detikNews
Sabtu, 15 Jun 2019 14:23 WIB
Polres Ciamis beri bantuan untuk pasangan lansia lumpuh. (Foto: Dadang Hermansyah/detikcom)
Ciamis - Pasangan lansia, Endi (70) dan Sursih (60), yang lumpuh sejak setahun terakhir kini mendapat bantuan untuk biaya berobat dari Polres Ciamis. Keduanya sempat tak diperhatikan oleh Pemerintah.

Kapolres Ciamis AKBP Bismo Teguh Prakoso beserta jajarannya bersilaturahmi ke rumah pasangan lansia tersebut di Dusun Ciwahangan, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2019). Saat dikunjungi, suami-istri tanpa anak tersebut hanya bisa terbaring dan duduk di atas kasur tengah rumahnya.


Eni Herni (45), keponakan Endi, yang biasa mengurus keduanya menjelaskan bibi dan pamannya menderita lumpuh sudah beberapa tahun. Namun setahun belakangan ini keduanya sudah tak bisa beraktivitas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sursih awalnya oleh dokter didiagnosa mengalami struk ringan setelah mengeluh sakit kaki dan lutut. Sakitnya lalu bertambah parah, ternyata ia mengalami pengeroposan tulang.

Sedangkan Endi menderita darah tinggi hingga akhirnya lumpuh. Ditambah saat masih usaha jual-beli material bangunan ia mengalami kecelakaan, tubuhnya sempat terjepit badan kendaraan.

Bismo mengatakan ia mendapat laporan adanya sepasang lansia lumpuh di Ciamis dari masyarakat. "Masih bulan mulai, di bulan syawal ini kami dari Polres Ciamis, bersama Koramil Ciamis dan masyarakat datang untuk memberikan perhatian kepada saudara kita. Bantuan diberikan sembako dan biaya untuk berobat kesehatan keduanya," ujar Bismo usai menjenguk.

Bismo berharap aksinya ini bisa mengetuk para dermawan dan pihak lainnya untuk ikut membantu pasangan lansia lumpuh tersebut.

"Ini peluang bagi kita untuk memberikan pelayanan dan kebaikan kepada masyarakat kita. Bagi yang berlebih harus memberikan perhatian dan kemanfaatannya," ucapnya.
Polres Ciamis Bantu Lansia Lumpuh yang Luput Perhatian PemerintahFoto: Dadang Hermansyah
Menanggapi sepasang lansia lumpuh yang belum mendapat perhatian Pemerintah, Kepala Desa Sukamulya Baregbeg Solihin mengungkapkan pihaknya akan memperbaiki kependudukan keduanya. Sebab meski tinggal di Desa Baregbeg, tapi keduanya tetap tercatat sebagai warga Desa Sukamulya.

"Kami sudah pernah melakukan pertolongan kepada keduanya. Dulu memang kondisinya masih (orang) ada jadi belum dapat bantuan. Tapi sekarang kondisinya berbeda, setelah kependudukannya diperbaiki akan kami ajukan supaya mendapat bantuan kartu Waluya (program kesehatan Ciamis) supaya dapat meringankan untuk pengobatannya," ujar Solihin. (tro/tro)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads