Sambangi PBNU, Menhan Bertemu Said Aqil

Sambangi PBNU, Menhan Bertemu Said Aqil

Rolando Fransiscus - detikNews
Jumat, 14 Jun 2019 14:43 WIB
Foto: Menhan bertemu Ketum PBNU (Rolando/detikcom)
Jakarta - Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizard Ryacudu menyambangi Kantor Pusat PBNU bertemu KH Said Aqil Siradj. Belum diketahui agenda yang dibahas keduanya.

Pantauan detikcom, di Kantor Pusat PBNU, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Jumat (14/6/2019), Rymizard tiba pada pukul 14.06 WIB. Rymizard tiba menggunakan mobil dinasnya berwarna hitam.

Sambangi PBNU, Menhan Bertemu Said AgilFoto: Menhan bertemu Ketum PBNU (Rolando/detikcom)



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika tiba, Rymizard tidak memberikan keterangan, dia langsung disambut dan disalami oleh para pengurus pusat PBNU. Setelahnya, mantan KSAD era Megawati itu langsung menuju ruangan Ketum PBNU KH Said Aqil Siradj.

Nampak Ryamizard mengenakan batik warna biru, sementara Said mengenakan batik warna coklat keemasan. Pertemuan antara Rymizard dan Said berlangsung tertutup. (imk/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads