PM Kanada Telepon Jokowi, Ucapkan Selamat Menang Pilpres

PM Kanada Telepon Jokowi, Ucapkan Selamat Menang Pilpres

Indah Mutiara Kami - detikNews
Jumat, 24 Mei 2019 15:04 WIB
Justin Trudeau saat bertemu Jokowi (Foto: Laily Rachev/Biro Pers Setpres)
Jakarta - Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, menelepon Presiden Joko Widodo (Jokowi). Trudeau mengucapkan selamat atas kemenangan di Pilpres 2019.

"Saya bicara dengan Jokowi hari ini untuk memberi selamat setelah terpilih kembali sebagai Presiden Indonesia," kata Trudeau lewat Twitter, Jumat (24/5/2019).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Trudeau dan Jokowi juga membahas penguatan kerjasama kedua negara di bidang ekonomi. Trudeau mengapresiasi langkah Indonesia yang ikut mengadopsi Christchurch Call to Action.

"Kami siap untuk bekerjasama dalam menumpas konten online terkait teroris dan ekstrimis," ungkapnya.




Sebelumnya diberitakan, Jokowi sudah mendapat sederet ucapan selamat dari berbagai pemimpin dunia. Ucapan datang di antaranya dari PM India Narendra Modi, PM Malaysia Mahathir Mohamad, dan PM Australia Scott Morrison.

Lewat Twitter, Jokowi juga membalas ucapan dari para pemimpin negara tersebut.


Simak Juga "PM Malaysia dan India Ucapkan Selamat untuk Kemenangan Jokowi":

[Gambas:Video 20detik]

(imk/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads