Rusuh di Flyover Slipi, Massa Lempar Batu ke Arah Polisi

Rusuh di Flyover Slipi, Massa Lempar Batu ke Arah Polisi

Nur Azizah Rizki Astuti - detikNews
Rabu, 22 Mei 2019 16:36 WIB
Foto: Azizah/detikcom
Jakarta - Terjadi kerusuhan di Flyover Slipi, Jakarta. Massa terlihat melempari batu ke arah polisi yang sedang berjaga di lokasi.

Pantauan detikcom di lokasi, Rabu (21/5/2019), sekitar pukul 16.00 WIB. Massa terlihat melempar batu dan botol ke arah polisi yang tampak membawa tameng.


Rusuh di Flyover Slipi, Massa Lempar Batu ke Arah PolisiSuasana di sekitar flyover Slipi (Foto: Azizah/detikcom)


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mendapat lemparan batu, polisi terlihat menembakkan gas air mata ke arah massa. Polisi juga tampak berusaha mendorong massa agar bubar.

Selain di atas flyover, terjadi juga kericuhan di bawahnya. Terlihat ada massa yang membakar kayu.


Suasana di sekitar Flyover SlipiSuasana di sekitar Flyover Slipi Foto: Azizah/detikcom


Massa tersebut terlihat dikejar oleh aparat yang coba membubarkan massa. Ada beberapa orang yang terlihat diamankan polisi.

Meski sudah tak lagi melempari batu ke arah polisi, ada massa yang terdengar bermain petasan. Hingga saat ini, polisi masih berjaga di lokasi dan lalu lintas terlihat sepi.


Simak Juga "Penampakan Mobil Polisi yang Dirusak Massa di Flyover Slipi":

[Gambas:Video 20detik]

(haf/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads