Rekapitulasi Sisakan 2 Provinsi, Lalu Lintas Depan KPU Ditutup

Rekapitulasi Sisakan 2 Provinsi, Lalu Lintas Depan KPU Ditutup

Jefrie Nandy Satria - detikNews
Senin, 20 Mei 2019 20:54 WIB
Jalanan di depan kantor KPU Jl Imam Bonjol ditutup. (Jefrie Nandy Satria/detikcom)
Jakarta - Jalanan di depan kantor KPU ditutup. Di dalam kantor, rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 tinggal menyisakan dua provinsi.

Pantauan di depan kantor KPU, Jl Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (20/5/2019) pukul 20.30 WIB, polisi dan petugas Dinas Perhubungan DKI menutup arus lalu lintas ke arah kantor KPU.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Penutupan jalan dimulai persis di perempatan Jalan Imam Bonjol-Jl Taman Suropati-Jalan HR Rasuna Said-Jalan HOS Cokroaminoto. Belasan personel polisi tampak berjaga-jaga.

Rekapitulasi Sisakan 2 Provinsi, Lalu Lintas Depan KPU DitutupJalanan di depan kantor KPU Jl Imam Bonjol ditutup. (Jefrie Nandy Satria/detikcom)


Personel Dishub DKI memasang beton pembatas jalan (MCB) di tengah jalan Jalan Imam Bonjol. Praktis, tak ada lagi kendaraan yang bisa melintas. Di lajur jalan arah sebaliknya juga sepi.



Adapun arus kendaraan di perempatan Jalan HOS Cokroaminoto menuju Jalan HR Rasuna Said maupun sebaliknya terpantau lancar. Personel polisi tampak mengatur lalu lintas.

Saat ini, rekapitulasi masih berlangsung untuk Provinsi Maluku dan Papua. (dnu/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads