"Mohon tidak ikuti arahan yang bertentangan dengan undang-undang. Juga ke seluruh masyarakat tidak ikut imbauan people power," kata Nurdin Abdullah di Makassar, Kamis (16/5/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Keputusan KPU untuk kepala negara yang wajib seluruh warga untuk menghormati. Siapa pun yang ditetapkan sebagai presiden," tegas dia.
Nurdin menyebut, jika ada sengketa pemilu, sudah ada lembaga resmi yang mengurusnya. Dia menyatakan pengentasan rakyat dari kemiskinan merupakan PR utama saat ini.
"Untuk sengketa pemilu, sudah ada lembaga resmi yang akan mengurusnya," kata dia. (fiq/haf)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini