Cimahi - Dua anak tewas akibat insiden longsor yang menerjang sebuah rumah dihuni sekeluarga di Gombong Ciawitali, Kelurahan Citeureup, RT 4 RW 19, Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat, Jumat (26/4/2019). Enam orang lainnya luka.
Irna (14) dan Kekey (2) menghembuskan napas terakhirnya di rumah sakit setelah sempat tertimbun material bangunan bersama keenam penghuni rumah lainnya. Informasi yang dihimpun
detikcom, rumah tersebut dihuni oleh tiga kepala keluarga.
"Dua orang meninggal dunia setelah mengalami luka berat," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi Nanang di lokasi kejadian, Jumat (26/4/2019) malam.
Longsor sepanjang 45 meter menimpa rumah Yono (55) pada pukul 19.40 WIB. Data awal menyebutkan enam orang tertimbun. Setelah pengecekan dan pendataan, Nanang memastikan korban akibat peristiwa tersebut berjumlah delapan orang. Para korban sempat dievakuasi oleh warga sekitar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kini enam orang luka dirawat di RSUD Cibabat Cimahi. Mereka adalah Yono (55), Wawa (52), Uci (17), Husen (35), Kania (6), dan Andri (30). Dua anak yang meninggal dunia tersebut disemayamkan di rumah duka. Petugas gabungan dari BPBD, TNI, Polri dan potensi SAR masih bersiaga di sekitar lokasi longsor.
 Kondisi rumah yang hancur diterjang longsor. (Foto: Yudha Maulana/detikcom) |
(bbn/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini