"Untuk yang di Kembangan, informasi di dapat kurang lebih pukul 17.15 WIB," ucap petugas call center Jasa Marga, Dwi, Sabtu (13/4/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Belum ada informasi karena masih proses evakuasi," ucapnya.
Kepadatan disebut sudah terjadi mulai KM 13 di Kunciran hingga lokasi kejadian di sekitar KM 8. Belum ada informasi ada-tidaknya korban akibat peristiwa ini.
"Kepadatan saat ini mulai dari area Kunciran kurang lebih di KM 13-nya sudah merayap," ujarnya.
17.46 WIB #Kecelakaan_Janger di Lajur Keluar Kembangan KM 08 arah Ciledug/Kamal, Kendaraan Truk Box terbalik miring di lajur 1 dan 2 dalam penanganan petugas. pic.twitter.com/cOsvRg1tGh
β PT. JASAMARGA (@PTJASAMARGA) 13 April 2019











































