"Sketsa sedang kita buat ya," kata Kapolsek Makasar Kompol Lindang Lumban T saat dihubungi detikcom, Kamis (11/4/2019).
Sketsa wajah tersebut dibuat sebagai bahan pengumpulan informasi. Nantinya polisi akan menyebar sketsa wajah tersebut ke tempat-tempat umum.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Harapannya ketika ada warga yang mengenali wajah tersebut diharapkan melaporkan ke kepolisian," lanjutnya.
Identitas korban saat ini masih misterius. Polisi juga belum menerima laporan dari keluarga korban.
"Belum ada keluarga korban yang datang ke Polsek," tuturnya.
Mayat wanita tersebut ditemukan pada Minggu (7/4) lalu. Mayat ditemukan setengah terkubur dan ditutupi daun pisang.
Adapun ciri-ciri korban sebagai berikut:
- Usia sekitar 20-25 tahun
- Tinggi badan 165 cm dan berat badan 45 kg
- Rambut lurus sebahu
- Warna kulit sawo matang
- Ada tahi lalat di bawah kuping kanan
- Saat ditemukan mengenakan baju warna hijau muda putih motif garis-garis dan ada gambar boneka, celana legging warna hitam list merah.
Saksikan juga video 'Identitas Mayat Wanita di Tol Jagorawi Belum Terungkap!':
(mei/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini