Berdasarkan informasi dari akun Twitter Menlu Somalia, Abdullahi Dool, Minggu (10/3/2019), staf laki-laki tersebut diketahui bernama Abdishakur Shahaad.
"Duka cita yang terdalam disampaikan kepada keluarga dan kolega kami Abdishakur Shahaad, seorang pembantu di Kantor Perdana Menteri kami yang kehilangan nyawanya dalam penerbangan Ethiopian Airlines hari ini ke Nairobi," tulis Abdullahi melalui akun @DoolAbdullahi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia akan dirindukan oleh kita semua di Pemerintahan," imbuhnya.
Perdana Menteri Somalia Hassan Ali Khaire juga menyampaikan rasa duka citanya kepada para korban. Namun, sepertinya PM Hassan belum mengetahui perihal ada stafnya yang turut menjadi korban.
"Kami sangat sedih telah mengetahui tragedi yang melibatkan pesawat penumpang Ethiopian Airlines hari ini. Pikiran dan doa tulus kami bersama keluarga yang berduka. Kami melakukan komunikasi dengan pihak yang relevan untuk memastikan apakah ada warga negara Somalia di pesawat," tulis PM Hassan melalui akun Twitter @HassanAKhaire.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI menyatakan telah mendapat kabar resmi dari pihak maskapai Ethiopian Arilines soal adanya seorang WNI yang jadi korban di pesawat yang jatuh hari ini. Namun, identitas WNI tersebut belum disebutkan.
Sebelumnya, pesawat Ethiopian Airlines tujuan Nairobi, Kenya jatuh setelah 6 menit lepas landas dari Bandara Bole di Addis Ababa, Ethiopia. 149 orang penumpang dan 8 orang kru diperkirakan tewas akibat peristiwa itu.
Sementara itu, seperti dilansir dari Reuters, CEO Ethiopian Airlines mengatakan penerbangan pesawat Ethiopian Airlines ET 302 itu mengangkut penumpang yang berasal lebih dari 30 negara.
(rna/gbr)We're deeply saddened to have learnt of the tragedy involving Ethiopian Airlines passenger plane today. Our heartfelt thoughts & prayers are with the bereaved families. We are in contact with relevant agencies to establish whether there were any Somali Nationals on board.
β Hassan Ali Khaire (@HassanAKhaire) March 10, 2019
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini