Jokowi Ingatkan Pengendara: Pakai Jaket Biar Nggak Masuk Angin

Jokowi Ingatkan Pengendara: Pakai Jaket Biar Nggak Masuk Angin

Andhika Prasetia - detikNews
Sabtu, 09 Mar 2019 11:01 WIB
Foto: andhika/detikcom
Palembang - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan beberapa standar dalam berkendara kepada milenial. Supaya tidak masuk angin, milenial diminta memakai jaket saat mengendarai motor.

"Untuk keamanan pakai helm. Yang kedua, pakai sarung tangan. Ketiga pakai sepatu, jangan pakai sandal. Sepatu lebih aman daripada sandal. Biar nggak masuk angin pakai jaket, itu juga membantu kita, memproteksi kita," kata Jokowi dalam acara South Sumatera Millennial Road Safety Festival di Benteng Kuto Besak, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (9/3/2019).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam acara ini, Jokowi mengajak 2 milenial untuk naik ke panggung. Salah satu peserta bernama Joni menyampaikan pesan keselamatan berkendara.

"Pakai helm, sepatu, spion komplet, dan surat menyurat harus dibawa karena sekarang lagi rawan razia," ujar Joni.

"Hmm?" kata Jokowi.

"Karena sekarang lagi rawan razia," ujar Joni.

"Rahasia itu apa? Rahasia itu beda. Ini razia," kata Jokowi.

Di akhir pidatonya, Jokowi kembali mengingatkan kepada milenial mematuhi aturan lalu-lintas.

"Saya titip patuhi aturan lalu-lintas," ujar Jokowi.


Simak Juga 'Beda Gaya Jokowi dan Prabowo Dekati Masyarakat':

(dkp/aan)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads