Gudang di Cengkareng Jakbar Terbakar, 14 Mobil Damkar Diterjunkan

Gudang di Cengkareng Jakbar Terbakar, 14 Mobil Damkar Diterjunkan

Arief Ikhsanudin - detikNews
Selasa, 05 Mar 2019 04:00 WIB
Ilustrasi (Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta - Gudang di Jalan Duri Kosambi Raya, Cengkareng, Jakarta Barat, terbakar. Saat ini petugas pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api.

"Tadi terima berita sekitar pukul 03.15 WIB. Informasinya, gudang lakban (yang terbakar) kalau tidak salah," ucap petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Firman, saat dihubungi, Selasa (5/3/2019).



Sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran diturunkan ke lokasi. Belum ada keterangan pasti penyebab kebakaran.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Penyebab, dugaan sementara menurut pelapor, pertama genset atau apa. Tapi kita belum pastikan," kata Firman.

Firman menyebut tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. "Korban jiwa nihil," kata Firman. (aik/knv)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads