"Saat ini antreannya masih ada, tapi sudah bergerak. TKP sudah bersih, truk sudah dievakuasi. Saat ini petugas sedang mencairkan kepadatan kendaraan," kata petugas sentra komunikasi Tol Purbaleunyi, Dadi, ketika dimintai konfirmasi detikcom, Selasa (26/2/2019).
Dadi menuturkan truk bisa dievakuasi menjelang pukul 01.00 WIB. Lamanya proses evakuasi membuat beberapa sopir kendaraan besar yang terjebak macet memarkirkan kendaraannya di bahu jalan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dadi menjelaskan truk bermuatan tabung gas itu telah dibawa ke tempat penampungan kendaraan yang mengalami kecelakaan di daerah Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat.
"(Dievakuasi) ke pool derek Jatiluhur," ucap Dadi.
Sebelumnya diberitakan, truk angkut bermuatan tabung gas milik PT Samator mengalami kecelakaan di ruas Tol Purbaleunyi arah Jakarta. Kecelakaan terjadi pada Senin (25/2) sore.
"Kecelakaannya truk elpiji, terbalik di Km 91+800 dari arah Bandung menuju Jakarta. Saat ini masih dalam penanganan. Kejadiannya sore, sekitar pukul 17.00 ke 18.00 WIB," kata petugas call center Jasa Marga, Reno, ketika dihubungi detikcom, Senin (25/2) malam.
Reno menjelaskan kecelakaan terjadi di lajur 1 atau sebelah bahu jalan. Akibatnya, terjadi kemacetan dari Km 97 hingga titik kecelakaan.
Judul berita dan sebagian isi berita dimutakhirkan setelah redaksi mendapatkan konfirmasi dari PT Pertamina bahwa truk yang terlibat kecelakaan bukan merupakan truk Elpiji. Adapun keterangan mengenai 'truk Elpiji' sebelumnya disampaikan petugas Jasa Marga. (aud/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini