Pantauan detikcom di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Minggu (24/2/2019), artis-artis yang datang mulai dari penyanyi, aktor, hingga komedian. Lies Hartono atau dikenal dengan nama Cak Lontong menjadi pembawa acara di Konvensi Rakyat tersebut. Cak Lontong jadi pemandu acara bersama komedian Insan Nur Akbar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, jajaran menteri Kabinet Kerja juga tampak di lokasi, di antaranya yakni Menag Lukman Hakim Saifuddin, Menhub Budi Karya Sumadi, hingga Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Terlihat juga Wishnutama di acara tersebut.
Sebelumnya, Jubir TKN Jokowi-Ma'ruf Ace Hasan Syadzily mengatakan, Jokowi akan menyampaikan gagasannya tentang apa yang akan dilakukan pada periode 2019-2024. Selain itu, Jokowi juga akan memaparkan prestasinya selama memimpin Indonesia.
"Pak Jokowi dalam acara konvensi rakyat ini, akan menyampaikan gagasan-gagasannya tentang Indonesia selama 5 (lima) tahun ke depan. Dengan berpijak pada prestasi dan keberhasilannya membangun Indonesia dalam satu periode, Pak Jokowi akan memaparkan juga gagasan perubahan yang akan dilakukan selama lima tahun ke depan," ujar Ace kepada wartawan. (idn/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini