Sandiaga Minta SBY Tak Risaukan Kampanye, Fokus ke Bu Ani

Sandiaga Minta SBY Tak Risaukan Kampanye, Fokus ke Bu Ani

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Rabu, 13 Feb 2019 15:16 WIB
Foto: Dok. BPN Prabowo-Sandiaga
Jakarta - Cawapres Sandiaga Uno memaklumi Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang tidak bisa berkegiatan di Indonesia. Menurut dia, fokus dan perhatian ketum parpol koalisinya itu memang harus dicurahkan kepada sang istri, Ani Yudhoyono, yang tengah sakit.

"Ya tentunya sekarang fokus dan perhatian Pak SBY harus ke Bu Ani. Dan kita harus betul-betul mendoakan kesembuhan beliau," ujar Sandiaga di kawasan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (13/2/2019).


Sandiaga meminta SBY tak memikirkan kegiatan di Indonesia, terutama urusan Pilpres 2019.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi urusan kampanye, urusan pemilu, itu udah ada yang nguruslah. Pak SBY harus mendampingi Ibu Ani dan ini menjadi kekhawatiran kita juga. Saya dan Pak SBY memantau terus, jam ke jam keadaan Bu Ani," katanya.


SBY saat ini tengah berada di Singapura untuk mendampingi Ani Yudhoyono, yang sedang menjalani pengobatan penyakit kanker darah. Presiden Indonesia keenam itu pun meminta maaf karena melewatkan sejumlah agenda di Tanah Air.

"Saya dan Ibu Ani meminta maaf karena tidak dapat menghadiri sejumlah kegiatan yang direncanakan oleh berbagai pihak yang sebelumnya saya niatkan untuk saya penuhi," tutur SBY di National University Hospital Singapura, sebagaimana terekam dalam video yang dibagikan tim Demokrat, Rabu (13/2). (mae/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads