"Memang sesuai garis ideologi perjuangan saya," kata Ahok ketika ditanya alasannya menjadi kader PDIP.
Hal itu disampaikan Ahok di kantor DPD Bali, Jl Banteng Baru, Renon, Denpasar, Bali, Jumat (8/2/2019). Ahok sebelumnya bertemu dengan sejumlah pengurus PDIP Bali.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seusai pertemuan, Ahok mengenakan jaket PDIP. Dia juga menunjukkan kartu tanda anggota (KTA) PDIP.
Dia pun mengaku mantap menjadi kader partai berlambang banteng moncong putih itu.
"Sudah dong, kan sudah lama, simpatisanlah," ujar Ahok mantap.
Ahok sendiri belum sebulan bebas dari penjara setelah dibui dalam kasus penodaan agama. PDIP adalah parpol keempat Ahok dalam perjalanan politiknya.
Tonton juga video 'Dua Pendiri Teman Ahok Rangkul Milenial Lewat 'Jokowi Bicara'':
(ams/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini