Polisi Sita Bong di Rumah Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar

Polisi Sita Bong di Rumah Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar

Guruh Nuary - detikNews
Rabu, 23 Jan 2019 14:21 WIB
Polisi saat menggeledah basecamp pelaku tawuran di Jalan Talib. (Guruh Nuary/detikcom)
Jakarta - Polsek Tambora menggeledah rumah 4 pelaku tawuran yang menewaskan pelajar Adam Ilham (15). Dalam penggeledahan itu, polisi menemukan sejumlah barang bukti.

Penggeledahan dilakukan di rumah 4 pelaku di Jalan Talib, Krukut, Tamansari, Jakarta Barat, Kamis (23/1) pagi. Satu per satu rumah para pelaku digeledah tim gabungan Polsek Tambora dan Pemburu Preman Polres Jakarta Barat.

Kapolsek Tambora Kompol Iver Manosoh, yang memimpin penggeledahan, mengatakan tidak ada barang bukti yang ditemukan di rumah para pelaku. Polisi menemukan barang bukti dari salah satu bangunan kosong.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hari ini kami melanjutkan menangkap pelaku yang terintegrasi dari bukti yang kami peroleh, yang terlibat aksi tawuran tadi sudah kami amankan pelaku dan mengamankan juga beberapa barang bukti celurit dan juga stik golf yang dibawa para pelaku saat tawuran untuk mengeroyok korban hingga meninggal dunia," jelas Iver kepada wartawan di lokasi, Kamis (23/1/2019).


Selain senjata tajam dan bong (alat isap sabu), polisi menemukan beberapa plastik sisa sabu. Diduga para pelaku mengonsumsi obat-obatan terlarang.

Sebelumnya, polisi menangkap 11 pelaku tawuran yang menewaskan Adam. Tawuran terjadi di Jalan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, pada Minggu (20/1) dini hari lalu. Dari 11 orang itu, 6 di antaranya telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Untuk lima pelaku lainnya masih kami lakukan pendalaman," imbuh Iver.

(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads