Proyektil dan Motor Pelaku Ditemukan di Lokasi Penembakan Letkol Dono

Proyektil dan Motor Pelaku Ditemukan di Lokasi Penembakan Letkol Dono

Ibnu Hariyanto - detikNews
Rabu, 26 Des 2018 03:49 WIB
Foto: Ibnu Hariyanto - detikcom
Jakarta - Anggota Polisi Militer TNI Angkatan Darat (Pomad) Letkol Dono Kuspriyanto tewas ditembak di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur. Polisi menemukan proyektil dan sepeda motor diduga milik pelaku di sekitar lokasi kejadian.

"Ditemukan proyektil di sekitar TKP," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo lewat pesan singkat, Rabu (26/12/2018) dini hari.


Dedi menambahkan polisi langsung melakukan olah TKP setelah peristiwa penembakan itu terjadi. Polisi juga menemukan satu unit sepeda motor Yamaha N-Max yang diduga milik pelaku yang kabur setelah melakukan penembakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pelaku meninggalkan motor yang dikendarai dan bergerak menjauhi TKP," katanya.

"Kemudian korban ditemukan ditemukan tewas di dalam mobil," imbuhnya.

Belum diketahui motif penembakan tersebut. Polisi tengah memburu pelakunya.

"Tim Resmob Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jaktim sedang bekerja," kata Dedi.


Penembakan terjadi di Jalan Jatinegara Barat, Selasa (25/12) sekitar pukul 22.30 WIB. Letkol Dono ditemukan tewas bersimbah darah di dalam mobil dinas TNI yang dikendarainya.

Pantuan di lokasi, telihat 7 lingkaran putih berada di ruas Jalan Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Lingkaran-lingkaran itu diduga tempat proyektil penembakan tersebut ditemukan. Namun informasi yang dihimpun jumlah proyektil yang ditemukan ada 4 butir.

Jenazah Letkol Dono juga telah dibawa ke RS Polri di Kramat Jati. Kendaraan dinas yang dikendarai Letkol Dono juga telah dievakuasi dari tempat kejadian perkara.




Saksikan juga video 'Anggota TNI Ditembak di Jatinegara':

[Gambas:Video 20detik]

(ibh/jor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads