Ganjar mengatakan belum mengetahui soal detail penggeledahan di kantor Bupati Jepara. Namun Ganjar menyebut jika hal itu berkaitan dengan penegakan hukum maka harus diserahkan sepenuhnya kepada KPK.
"Kalau sudah penegakan hukum ya kita serahkan. Mungkin kasus yang lama dulu, ya. Biarkan berproses," kata Ganjar di Puri Gedeh, Semarang, Selasa (4/12/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika memang terkait kasus Banpol, lanjut Ganjar, dirinya mengaku pernah bertanya kepada Marzuqi. Meski demikian menurut Ganjar yang bisa menjelaskan lebih detail adalah yang bersangkutan.
"Dulu pernah saya tanya apa benar duit Banpol diselewengkan, Pak Bupati yang bisa menjelaskan," ujar Ganjar.
Sekitar dua jam petugas KPK yang terdiri dari lima orang melakukan penggeledahan di ruang kerja dan rumh dinas bupati Jepara. Saat keluar, KPK membawa barang yang ditempatkan di kardus dan koper.
"Saya diduga menyuap, ada main dengan hakim. Padahal saya bertemu dengan hakimnya saja tidak pernah, kenal saja tidak," kata Marzuqi.
Saksikan juga video 'Ketua KPK: Banyak Pejabat Korup, Kadang yang Ketangkap Itu Sial':
(alg/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini