"Saya memang asli Bandung, jadi setiap minggu pulang dan biasanya pakai pesawat paling pagi," kata Sony kepada wartawan di Pangkalpinang, Senin (29/10/2018).
Sony bercerita, biasanya dirinya tiba di Jakarta tepat pukul 03.00 WIB dari Bandung. Namun hari ini di tol Cikampek macet parah, sehingga nyampe Bandara Soekarno-Hatta, pukul 06.20 WIB.
"Biasanya saya sama teman-teman naik Lion Air JT-610, tapi nggak tahu kenapa hari ini tol Cikampek macet parah, jadi kita ketinggalan pesawat tersebut," ujarnya.
Sony akhirnya menggunakan pesawat selanjutnya yakni Sriwijaya Air pukul 09.40 WIB. Ia mengatakan, setelah mendengar pesawat Lion Air jatuh, Sony terkejut bercampur sedih karena ada teman temannya di pesawat itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Keluarga langsung telpon dan nangis, mendengar kejadian pesawat jatuh," tutupnya.
Saksikan juga video 'Ambulans hingga Truk TNI Berjajar Siaga di Pantai Karawang':
(asp/asp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini