Kereta Tabrak Kerumunan di India, 50 Orang Tewas

Kereta Tabrak Kerumunan di India, 50 Orang Tewas

Rina Atriana - detikNews
Jumat, 19 Okt 2018 23:39 WIB
Kecelakaan kereta di Punjab, India (Foto: Dok. NARINDER NANU/AFP)
Punjab - Kecelakaan kereta menabrak kerumunan terjadi di Kota Amritsar, sisi utara Punjab, India. Sebanyak 50 orang dilaporkan tewas akibat insiden ini.

"Ada lebih dari 50 orang korban meninggal," kata komisari polisi Kota Amritsar, Srivastava, seperti dikutip dari AFP, Jumat (19/10/2018).


Kereta tersebut disebutkan keluar jalur dan menabrak kerumunan orang yang tengah menghadiri Festival Hindu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Prioritas sekarang adalah membawa yang terluka ke rumah sakit," ujar Srivastava.

Perdana Menteri India Narendra Modi telah menyampaikan ucapan dukanya melalui media sosial Twitter. Modi juga mendoakan agar mereka yang berhasil selamat bisa segera mendapat kesembuhan. (rna/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads