Heboh Grup Gay Pelajar di Garut

Heboh Grup Gay Pelajar di Garut

Hakim Ghani - detikNews
Senin, 08 Okt 2018 09:46 WIB
Foto: Ilustrasi oleh Edi Wahyono/detikcom
Garut - Pengguna media sosial (medsos) di Kabupaten Garut, Jawa Barat, heboh gara-gara kehadiran sebuah grup Facebook diduga kelompok gay yang anggotanya pelajar SMP dan SMA. Polisi turun tangan menyelidiki.

Berdasarkan pantauan detikcom, Senin (8/10/2018), grup tersebut beranggotakan 2.500 orang. Hingga saat ini, aktivitas di grup tersebut masih berjalan.

Dalam grup itu, para anggota mengunggah gambar serta kalimat tak senonoh. Akibat aktivitas grup itu, banyak warganet yang mengecam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa akun Facebook dan Instagram bahkan ikut menyebarkan informasi tentang grup tersebut. Salah satunya akun Instagram @garutupdate. Dalam unggahannya, pemilik akun mengaku miris menanggapi adanya komunitas gay pelajar di Garut.

"Di Garut lagi viral tentang LGBT. Bahkan di grup FB banyak anggota dari SMP sampai SMA. MIRIS!! Kalo misalkan itu dari kalangan Pelajar, saran mimin adain sidak. Tiap sekolah SMP ataupun SMA dan yang TEGAS bagi pelajar yang seperti itu!!!," kata pemilik akun dalam unggahannya.

Heboh Grup Gay Pelajar di GarutNetizen memberikan informasi terkait kemunculan grup gay di Garut. (Foto: tangkapan layar Facebook)
Berbagai pihak juga mengecam grup itu, salah satunya ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sirojul Munir. Munir meminta agar polisi menyelidiki kasus ini.

"Naudzubillah, sangat menjijikkan sekali. Bersama kita harus memberantas penyakit ini," kata Munir saat dihubungi detikcom.

Sementara itu polisi tengah menyelidiki hal tersebut. Informasi dihimpun, tim Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Garut bergerak untuk mengungkapnya. (bbn/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads